PENYULUHAN PERTANIAN

Kementerian Agama (Kemenag) telah memiliki buku panduan pesantren ramah anak yang disusun bersama Komisi Perlindungan Perempuan dan Anak (KPPA) dan tengah menyosialisasikannya sebagai upaya preventif pencegahan kekerasan di lembaga pendidikan keagamaan. "Kami punya buku panduan yang disusun bersama KPPA untuk pesantren ramah anak. Ini kami sosialisasikan," kata Direktur Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Kemenag Waryono Abdul Ghofur dalam siaran Podcast yang diikuti di Jakarta, Senin. Ia mengatakan Kemenag selama ini telah melakukan berbagai ikhtiar sebagai bagian dari tindakan pencegahan dan upaya preventif di lembaga pendidikan keagamaan.